Gara-Gara Alex, Jeff Smith Jadi Susah Tidur

Selasa, 18 Februari 2020 - 23:35 WIB
Gara-Gara Alex, Jeff...
Gara-Gara Alex, Jeff Smith Jadi Susah Tidur
A A A
JAKARTA - Aktor muda Jeff Smith mengaku tidak bisa tidur ketika membintangi film thriller 4 Mantan. Dia mengalami hal tersebut lantaran harus mampu memerankan karakter Alex, sosok dengan kepribadian ganda akibat didikan dan kekerasan yang dialaminya semasa kecil.

Jeff mengaku kesulitan untuk mendalami tokoh Alex, yang mengalami ganguan kepribadian atau psikopat. "Mulai dari ekspresinya sampai dialognya kayak gimana, gue sudah kepikiran banget, enggak bisa tidur. Ya sudah lah, yang penting masuk ke dalam karakternya," ujar Jeff Smith saat premier film 4 Mantan di Jakarta, Senin (17/2).

Memerankan sosok psikopat menjadi tantangan baru bagi aktor kelahiran 4 Januari 1998 tersebut, sehingga dia membutuhkan waktu tambahan untuk reading skenario kepada sutradara Hanny R Syahputra. "Kami sampai minta 2 minggu, itu reading-nya. Kita masih bingung. Lebih ke workshop sih sulitnya. Cuma ini thriller-nya berbeda, karena mengandung psikologi. Jadi reading-nya agak susah," ungkapnya.

Beruntung, sang sutradara memberikan kebebasan hingga tidak membuat Jeff Smith tertekan. Dia merasa membintangi 4 Mantan menjadi pengalaman paling berkesan. "Paling berkesan deh. Film ini bikin gue bingung. Pusing dan berat. Tidur pagi terus. Corat-coret skenario itu. Pas syuting akhirnya selesai," ucapnya.

4 Mantan mengisahkan sosok Alex, seorang anak yang dididik dengan penuh kekerasan oleh kedua orangtuanya. Bahkan, Alex sempat mendapatkan pelecehan seksual semasa kecilnya. Saat remaja, Alex memiliki empat mantan yang dipacarinya secara bersamaan hanya dalam kurun tiga bulan, yakni Sara diperankan Ranty Maria, Rachel (Melayu Nicole), Amara (Dennira Wiraguna), dan Airin. Alex dianggap memiliki perubahan sikap layaknya orang alterego. Karena hal itu, suasana mencekam dirasakan keempat mantannya.

Film yang juga dibintangi Ayu Dyah Pasha, Wani Siregar hingga Gary Iskak ini dijadwalkan mulai tayang di seluruh bioskop di Indonesia pada 20 Februari 2020.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2433 seconds (0.1#10.140)